Membuat Iklan Adsense Di Postingan Blogger

|
Dipenghujung tahun dan di postingan saya yang ke-100 tahun ini, saya mau bagi-bagi tips mengenai pemasangan iklan adsense di dalam postingan blogger. Alhamdulillah diakhir tahun ini salah dua dari akun adsense ane cair, biasanya tiap bulan cuman satu, ndak tau juga bulan ini salah duanya barengan dapet minimal pay out adsense yaitu $100, yaah lumayan lah, ane mau beli UPS + Generator biar kalo listrik padam PC-nya masih bisa dimatiin secara normal, maklum PC ane udah sekarat dimakan usia. 14 Membuat Iklan Adsense Di Postingan Blogger Udah banyak korban dari PC ane yang terpaksa dikanibal akibat ulah byar-pet PLN.
Langsung…
Kata senior-senior yang udah lama berkecimpung di dunia adsense, penempatan iklan sangat berpengaruh terhadap $$$ yang kita dapat (yah tentu saja selain jumlah pengunjung dan banyak faktor lainnya).
Nah salah satu yang disukai oleh mereka adalah penempatan iklan dalam postingan, terus bagaimana caranya?
  1. Buka akun blogger anda langsung menuju ke bagian design, terus edit HTML, jangan lupa centang Expand Widget Templates.
  2. Kalo sudah silahkan cari tulisan <data:post.body/>, biasanya kalo pasang read more secara manual, maka ada dua code seperti di atas. Pilih yang pertama aja sebagai patokannya. Ntar ane jelasin perbedaan keduanya ini.
  3. Eitsss… kode iklan adsense, udah disiapin belum? Silahkan bikin kodenya dolo di adsense, kalo sudah mari kita parse dolo, biar iklannya muncul, dan ini tidak melanggar TOSnya adsense kok. Untuk mem-parse ini gunakan situs ini aja http://blogcrowds.com/resources/parse_html.php, silahken copas kode adsense anda di sana, terus tekan tombol parse, ntar muncul deh kode barunya yang siap dipasang di postingan blogger
  4. Oke kembali ke point 2, silahkan copas kode yang udah di parse tadi di atas atau di bawah code
  5. Nah di bagian awal kasih kode kaya gini <div style=’float:center;’> itu fungsinya biar kesannya iklan anda merupakan bagian dari posting, jangan lupa yaa diakhir kode kasih tag penutup-nya </div>
  6. Save template anda, dan silahkan cek hasilnya. Kalo punya saya sih seperti ini http://eng-in-eng.blogspot.com
Sedikit penjelasan:
Kalo anda memasang kode adsense di bawah kode <data:post.body/> maka iklannya akan muncul tepat di bawah judul (seperti blog saya), tapi kalo masangnya di bawah kode ntuh, maka iklannya akan muncul dipaling bawah postingan.
Terus kalo pasang read more manual, kan ada dua tuh kode <data:post.body/>, nah penjelasannya, kalo Anda patokannya kode yang pertama, maka iklan anda akan muncul juga di halaman pertama, tapi kalo kode yang kedua jadi patokan, maka iklannya akan muncul hanya pada posting tersebut. Bingung yaa? coba cek salah satu blog adsense saya yang http://eng-in-eng.blogspot.com/. Nah di halaman depannya gak muncul kan? coba misalnya Anda masuk ke dalam salah satu postingannya, misalnya yang ini, maka akan muncul iklannya. Gimana? dah manthab kan?
Oiya satu lagi, jangan lupa google adsense hanya memperbolehkan 3 buah iklan yang muncul dalam satu halaman, jadi misalnya Anda pasang banyak iklan GA di sana, maka hasilnya adalah iklan tersebut tidak akan muncul, yang muncul hanya 3 buah iklan saja, selebihnya akan terlihat kosong.

0 komentar:

Posting Komentar

Next Prev
▲Top▲